Banjir Bandang Kota Padang

adsense 336x280
ReportaseOnline ~ Hujan deras melanda kota Padang sejak 16 hingga 17 Juni 2016 telah akibatkan banjir bandang di beberapa kelurahan dan Kecamatan di Padang. Kota Padang merupakan Ibu kota Propinsi Sumatera Barat.

Banjir bandang di Padang yang dimulai dengan hujan deras pada tanggal 16 juni 2016 tersebut, "merupakan banjir paling besar di Padang sejak tahun 1995." Tulis Gery Arsuma  di video yang ia upload ke youtube.

"Biasanya, meskipun terjadi hujan lebat sekalipun, banjir tidak sampai melanda Kecamatan Padang Timur." Tukuknya.

Banjir di Padang, Sumbar ini telah merendam sekitar 5000 rumah warga dan hampir mengenai keseluruhan Kota Padang. Seperti Kecamatan Kecamatan Koto Tangah, Kecamatan  Padang Utara dan Kecamatan Nanggalo.

BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Sumbar, sudah mengusulkan agar menjadikan Kota Padang tanggap darurat banjir hingga 1 minggu  kedepan.

Selengkapnya, tentang kondisi banjir Kota Padang dapat anda saksikan di rekaman youtube ini. Rekaman diambil oleh Gery Arsuma 16 juni 2016.(AW)

adsense 336x280