Musim Mudik 2016 Ala Google Doodle

adsense 336x280
Musim-mudik-2016-ala-google
Musim Mudik 2016 ala Google Doodle
ReportaseOnline ~ Mesin pencari raksasa di dunia maya yang dikenal dan populer dengan sebutan mbah google merubah tampilan logo home page dengan logo orang yang sedang menunggu bus dan keluarga kecil sedang berjalan kaki serta membawa barang-barang.

Ada juga pengendara bermotor yang sedang membawa barang pertanda akan mudik libur lebaran. Google memberi nama logo doodle tersebut sebagai Musim Mudik 2016. Yah, google juga ikut merayakan tradisi yang telah berurat-berakar di Indonesia ini. Menjelang lebaran orang-orang akan berbondong-bondong pulang ke kampung untuk bersilaturahmi dengan keluarganya.

Saat Musim Mudik atau menyambut hari raya idul fitri ini, jalan raya di berbagai daerah di pastikan macet, karena tingginya jumlah pengendara sementara jalan raya yang di lalui itu ke itu saja. Seperti di jalan raya Bukittinggi - Payakumbuh misalnya, menjelang H- 7 hingga H+ 7 benar-benar macet, cendrung padat merayap di hari puncak.

Di Musim Mudik 2016 ala Google ini, semoga membawa kemudahan bagi pemudik dan terhindar dari kecelakaan dan bahaya lainnya, sehingga bisa selamat sampai tujuan dengan bahagia.

adsense 336x280